Tinggalkan komentar

Pupuk Cair ala Wahana oleh Satriya Yudhi Tama

cc

Resep untuk kocoran :
1. Siapkan drum
2. Masukkan aerator
3. Isi dengan kotoaran kambing sampai mencapai ½
dum,
4. Tambahkan air hingga permukaan menjadi ¾ drum
5. Tambahkan molase 1 %
6. Tambahkan mikroba masing-masing 0,5 %

7. Fermentasikan aerob 21 hari (idealnya 35 hari)
,aduk setiap 7 hari
Mikroba yang disarankan :
1. azospirilum + bacillus subtilis + pseudomonas
florescens+ tricoderma
2. jika kesulitan bisa pakai merk dagang dipasaran
minimal mengandung bacillus + pseudomonas +
tricoderma, walaupun hasilnya agak berbeda
Petunjuk penggunaan
1. jika sasaran aplikasi adalh kultur bakteri-nya
sebaiknya dicor tanpa diencerkan sebanyak 25-50 ml /
tanaman (jangan terkena pangkal batang, aplikasi setiap
2 minggu
2. jika sasaran aplikasi adalah nutrisi maka encerkan 1
bagian ditambah 20-30 bagian air bersih + pupuk makro
(NPK dosis sesuai seni masing2.
3. lebih hebat lagi jika setiap bulan juga diaplikasikan
bakterisida & penghasil hormon IAA hayati yakni :
petrobio ditabur di bawah mulsa, 1-2 kg untuk 1/4 ha,
untuk memudahkan penaburan campurkan kompos
kering / petroganik.
4. tidak perlu beli agens yang harganya puluhan –
ratusan ribu, insya Allah resep ini sudah lengkap dan
lebih dari cukup.
kegunaan :
menghasilkan hormon tumbuh, meningkatkan kekebalan
tanaman, menghasilkan senyawa antibiotik, menekan
penyakit tular tanah, melarutkan unsure P & K yang
terikat koloid tanah, memperbaiki agregat tanah,
meningkatkan efektifitas pupuk kimia, mengurai residu
pupuk kimia, mengurai beberapa residu pestisida dalam
tanah.
untuk semprotan :
saring dengan kain halus campurkan 1 bagian dengan 20
bagian air bersih

Tinggalkan komentar